By | Agustus 22, 2019
Di Pulau Terpencil China, Baim Wong Dirikan Rumah dari Kayu dan Daun

Salah seorang artis yang bernama lengkap Muhammad Ibrahim atau yang sering di sebut dengan Baim Wong membuat konten yang sangat seru dan sangat menantang. Di Pulau Terpencil China, Baim Wong Dirikan Rumah dari Kayu dan Daun.

Baim Wong mengabadikan kehidupan sementaranya disebuah pulau terpencil di China. Dirinya mengatakan sulitnya untuk mendapatkan bahan seperti kayu dan daun untuk mendirikan rumah sementara.

Melalui akun instagramnya Baim mengatakan Bosque…. ini rumah sementara saya selama 3 hari…. Susah cari kayu. Dapat daun pisang juga baru dikit.

Walaupun sedang berada di pulau terpencil namun dirinya tidak merasa bosan karena masih bisa berkomunikasi dengan sang istri tercinta Paula Verhoevan ketika sedang merindukannya.

“Untungnya bisa Whatsup video sm paula…. jadi kalau kangen tinggal vid call…”katanya”

Seperti yang diberitakan sebelumnya. diirinya menerima tantangan ini dari salah satu warganet dikanal youtubenya.

Baim Wong mengatakan akan men-challenge dirinya untuk tinggal di salah satu pulau terpencil di daerah Guangzhou China selama 3 hari. Hal itu dikatakan langsung oleh Baim Wong saat ditemui di kediamannya bersama sang istri Paula Verhoeven di jalan Delman Kencana II, kebayoran lama Jakarta selatan rabu (7/8/2019).

Baim Wong mengatakan akan pergi ke salah satu pulau terpencil yang ada di Guangzhou China pada kamis 8/8/2019 bersama 3 orang krunya.

Di akun Youtube-nya akan memaksimalkan untuk membuat konten yang sangat baik Dirinya juga mengucapkan “jadi Gua di sana akan membuat konten dan live langsung yach di sana.Gua akan langsung riview pulau-pulau terpencil yang ada di sana.

“Sesungguhnya sangat seru sich, namun hal ini sangat nenantang diri sendiri dan juga dapat mengalahkan rasa ketakutan” ucapnya.

BACA JUGA: Pertumbuhan Pasar Smartphone Memang Tak Pernah Bisa Diperdiksi